PENGARUH KUALITAS KEGIATAN KKG TEMATIK DAN KOMPETENSI PROFESIONAL TERHADAP KINERJA GURU SD NEGERI SE-KECAMATAN ALANG-ALANG LEBAR PALEMBANG

Debby Yusri Maulina, Tri Widayatsih, Rohana Rohana

Abstract


Kinerja guru merupakan aspek penting dalam upaya memberikan layanan pendidikan yang bermutu. Untuk itu, guru harus berupaya meningkatkan kinerja melalui peningkatan kompetensi maupun memalui forum KKG. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas kegiatan KKG tematik dan kopetensi profesinal terhadap kinerja guru SD Negeri Sekecamatan Alang-Alang Lebar Palembang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain penelitian menggunakan desain penelitian penelitian expost facto. Sampel dalam penelitian ini adalah guru SD Negeri se-Kecamatan Alang-Alang Lebar Palembang.yang berjumlah 106 guru. Teknik pengumpulan data menggunakan angket. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif, dan regresi berganda. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa kualitas kegiatan KKG Tematik, kompetensi professional dan kinerja guru dalam kategori baik. Kondisi ini menguatkan bahwa kegiatan KKG dan kompetensi profesional yang baik dapat berdampak terhadap kinerja guru. Hasil uji regresi juga menyatakan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan secara bersama-sama antara kualitas kegiatan KKG tematik dan kopetensi profesinal terhadap kinerja guru SD Negeri Sekecamatan Alang-Alang Lebar Palembang.


Keywords


Kegiatan KKG Tematik, Kompetensi Profesional, Kinerja Guru

Full Text:

PDF

References


Arikunto, S. (2002). Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktik, Cet. ke 13. Jakarta: PT Rineka Cipta

Mangkunegara, A.P (2010) Evaluasi Kinerja SDM. Bandung: Refika Aditama

Kemedikbud. (2019) Neraca pendidikan Daerah tentang Uji Kompetensi Guru

Lubis, S. (2017) Peningkatan profesionalisme guru PAI melalui KKG. Jurnal Al-Thariqah. 2(2), 189-204.

Senge, P.M. (2006). The fifth discipline: The art and practice of the learning organization, a currency paperbook. Newyork: Doubleday

Sugiyono, (20019). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D, Bandung: Alfabeta




DOI: http://dx.doi.org/10.31258/jmp.12.2.p.291-301

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.