PERAN KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN SMA NEGERI DI KECAMATAN RUMBIO JAYA KABUPATEN KAMPAR PROVINSI RIAU

Aris Suhud, Jimmi Copriady, Isjoni Isjoni

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran kepala sekolah dalam meningkatkan mutu pendididkan SMA Negeri di Kecamatan Rumbio Jaya Kabupaten Kampar Provinsi Riau dengan menganalisis peran kepala sekolah sebagai edukator, manajer, administrastor, supervisor, leader, inovator maupun motivator. Penelitian dilakukan pada bulan oktober 2017 – Febuari 2018 di SMA Negeri 01 dan 02 Kecamatan Rumbio Jaya. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif karena subjek yang diteliti adalah orang dengan segala aktivitasnya dan alam sekitarnya. Metode pengumpulan data dilakukan melalui observasi, dokumentasi dan wawancara. Validasi data menggunakan metode trianggulasi. Data dianalisis dengan analisis kualitatif dari Miles dan Huberman, yakni melalui 3 langkah kegiatan yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepala sekolah SMA Negeri di Kecamatan Rumbio Jaya Kabupaten Kampar Provinsi Riau telah melaksanakan tugasnya sebagai edukator, manajer, administrastor, supervisor, leader, inovator maupun motivator. Peran kepala sekolah SMA Negeri di Kecamatan Rumbio Jaya Kabupaten Kampar Provinsi Riau tersebut secara keseluruhan sangat mewarnai pelaksanaan kegiatan pendidikan dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan. Peran kepala sekolah sebagai leader dan inivator merupakan pembeda pencapaian dalam meningkatkan mutu pendidikan pada SMA Negeri di Kecamatan Rumbio Jaya Kabupaten Kampar Provinsi Riau.


Keywords


Analisis; Peran Kepala Sekolah; Mutu Pendidikan

Full Text:

PDF

References


Danim, S. (2004). Motivasi Kepemimpinan dan Efektivitas Kelompok. Penerbit Rineka Cipta.

Departemen Pendidikan Nasional. (2007). Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 13 tahun 2007 tentang Standar Kepala Sekolah. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional.

Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, 1996-¬1997. Petunjuk Administrasi Sekolah Menengah Umum, Jakarta : Proyek Pembinaan Sarana Prasarana Pendidikan dan Penilaian Hasil Belajar Tahap Akhir Nasional Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Direktorat Sarana Pendidikan.

Miles, M. B. & Hubermen, A. M., (1994). Qualitative Data Analisis, California : Sage Publication.

Mulyasa, E., (2007). Menjadi Kepala Sekolah Profesional, Bandung : PT. Remaja Rosdakarya.

Thomas & Hartle, (2003). Educational Administration : Theory, Research, and Practice. New York : McGraw-Hill.

Umar, Jahya, 2005. Rekayasa Sistem Penilaian Dalam Rangka Meningkatkan Kualitas Pendidikan, Yogyakarta : HPI UNY.




DOI: http://dx.doi.org/10.31258/jmp.8.1.p.51-60

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.